Mahasiswa KKN Tematik UNIVERSITAS MATARAM 2023 Ditarik Kembali
Ia menilai, selama menjalani masa KKN, para mahasiswa dapat meresapi dunia kerja sesungguhnya, khususnya dengan lingkungan Desa kotaraja Khususnya.
“Mahasiswa dapat bersinergi dan memberikan Bantuan Dalam Promosi UMKM Yang Ada Di Desa Kotaraja Salah Satunya Dengan Berhasil Membuat Ampas Tahu Menjadi Produk Yang sangat Istimewa dan Luar Biasa... Terima Kasih Adik-Adik,” Ungkap Efendi
Gagasan yang diberikan para mahasiswa selama KKN ini, lanjut Efendi, dapat menjadi masukan bagi kami dalam perencanaan berikutnya. Tentunya akan menyesuaikan ketersediaan sumber daya yang ada, khususnya penyediaan Akses dalam Pemasaran Semua Hasil Produk UMKM Yang Ada Di Desa Kotaraja .
DiSambutan Kedua, Dosen Pembimbing Lapangan ( DPL ) Prof. Akmaluddin, ST., M.Sc Eng., Ph.D. Menyampaikan Bahwa Akan Terus Mengadakan Kerjasama Dengan Desa Kotaraja Dalam Pelaksanaan KKN dari Universitas Mataram Dengan Tema Yang Berbeda.
"Kami Dari Universitas Mataram Sudah Sekian Kali Menempatkan Mahasiswa Kami Di Desa Kotaraja Ini untuk melaksanakan Kuliah Kerja Nyata Sebagai Mata Kuliah Yang Mereka Harus Lewati untuk Menyelesaikan Pendidikan Di Perkuliahan. Dan Kami Akan Selalu Kirimkan Anak Anak Didik Kami Di desa Kotaraja di Tahun Tahun Yang Akan datang Dengan Tema Yang Berbeda" Ungkap dosen Karismatik Tersebut.
Selain Itu Salah Seorang Kepala Wilayah Atas Nama Lalu Rahmatul Qadri, S.Pd. Selaku Pembimbing di Lapangan yang Kebetulan Juga Ketempatan sebagai Wilayah Kerja Mahasiswa KKN Menyampaikan Selama 45 Hari beraktifitas diwilayah Kami dusun Kedondong, mahasiswa dapat beradaptasi dengan dunia kerja yang ada . Ke depannya akan dapat menyesuaikan dengan lingkungan sesungguhnya, sehingga setiap mahasiswa selalu memberikan solusi dan gagasan terhadap setiap persoalan yang dihadapi.
“Selama KkN Adik Adik ini Tidak Pernah Saya Berikan istirahat, Karna Banyaknya Program Yang Harus Diselesaikan Untuk Mencapai Target. Kami disana All Out Dan Full Time Untuk Bekerja bersama Masyarakat,” ujarnya.
Pemasangan Baliho UMKM di Masing2 lokasi dan Penyerahan Foto sebagai kenangz-kenangan dri Mahasiswa KKN UNRAM yang diberikan Kepada Pemerintah Desa.
Dengan adanya mahasiswa KKN yang dapat Memberikan inovasi Semoga dapat menjawab terhadap permasalahan Yang Berkaitan Dengan Pelaku UMKM yang ada di Desa Kotaraja.
Comments
Post a Comment